Tanya Jawab AIDS No 2/Juni
2014
Pengantar. Tanya-Jawab ini adalah jawaban terhadap pertanyaan-pertanyaan yang
dikirim melalui surat, telepon, SMS, dan e-mail. Jawaban disebarluaskan tanpa
menyebut identitas yang bertanya dimaksudkan agar semua pembaca bisa berbagi
informasi yang akurat tentang HIV/AIDS. Yang ingin bertanya, silakan kirim pertanyaan
ke “AIDS Watch Indonesia” (http://www.aidsindonesia.com)
melalui: (1) Surat ke PO Box 1244/JAT, Jakarta 13012, (2) Telepon (021)
4756146, (3) e-mail aidsindonesia@gmail.com, dan (4) SMS 08129092017. Redaksi.
*****
Tanya: Saya,
cewek 16 tahun, siswi SMA, perilaku saya beriko tertular HIV karena saya sudah
ngeseks dengan 10 laki-laki yang berbeda tanpa memakai kondom. (1) Saya mau tes
HIV, tapi saya takut kalau orang tua dan sekolah saya tahu saya bisa diusir
dari rumah dan dikeluarkan dari sekolah. (2) Kalau mau tes HIV, apakah bisa karena
saya belum punya KTP? Terakhir saya ngeseks dengan seorang duda tanpa kondom. Itu terjadi tadi malam. Saya ketakutan kena HIV. Sembilan cowok yang ngeseks dengan saya adalah
pacar mereka anak kuliahan dan mereka pakai kondom. Kadang juga saya ngeseks
dengan teman kalau butuh uang. Saya menyesal ngeseks dengan duda itu tanpa
kondom. (3) Apakah HIV/AIDS bisa disembuhkan? (4) Saya tidak takut hamil karena
ejakulasi selalu di luar.
Nn “X”, Kota “S” P Jawa via
SMS (23/6-2014)
Jawab: Perilakumu merupakan perilaku yang berisiko tinggi tertular
HIV karena melakukan hubungan seksual dengan laki-laki yang berganti-ganti. Bisa
saja di antara mereka ada yang mengidap HIV/AIDS sehingga Adik berisiko
tertular HIV. Soalnya, ada kemungkinan di antara mereka ada yang juga melakukan
hubungan seksual dengan perempuan lain, seperti pekerja seks komersial (PSK). Itu
artinya Adik berisiko tertular HIV jika hubungan seksual dilakukan tanpa kondom
dengan sembilan laki-laki tsb. Risiko lebih besar terutama pada hubungan
seksual yang terakhir yaitu yang Adik lakukan dengan duda.
Apakah ketika melakukan hubungan
seksual dengan teman-temanmu, mereka pakai kondom? Kalau tidak pakai kondom,
maka lagi-lagi Adik berisiko tertular HIV.
(1) dan (2) Standar
prosedur operasi HIV yang baku al. merahasiakan nama dan alamat orang yang tes
HIV. Adik juga bisa memberikan nama dan alamat palsu. Bisa juga datang ke
tempat konseling atau tempat tes dengan menyamar, misalnya, pakai wig, dll. Tidak
diperlukan KTP. Ketika konseling atau tes bilang saja umurmu 18 tahun.
(3) HIV/AIDS tidak bisa
disembuhkan, tapi bisa diobati. Obat antiretroviral (ARV) tersedia gratis, tapi
tidak serta merta orang yang terdeteksi mengidap HIV/AIDS otomatis meminum obat
ARV.
Akan lebih baik kalau
tes segera karena makin cepat terdeteksi HIV/AIDS, kian mudah ditangani agar kondisi
tubuh tetap terjaga.
Tapi, tes HIV dianjurkan
tiga bulan setelah hubungan seksual berisiko terakhir. Itu artinya Adik baru
bisa tes HIV bulan Oktober 2014. Untuk itulah Adik jangan ngeseks dulu, biar
pun pakai kondom, sejak sekarang sampai bulan Oktober 2014.
(4) Kehamilan juga bisa
terjadi ketika penis ereksi dan mengeluarkan cairan, disebut semen. Cairan
semen ini juga mengandung sperma sehingga kalau laki-laki tidak memakai kondom
hubungan seksual bisa menyebabkan kehamilan. Maka, untuk mencegah kehamilan
sejak awal pakai kondom. Biar pun ejakulasi dikeluarkan di luar vagina, tapi
kalau dari awal tidak memakai kondom ada risiko kehamilan karena di semen
(cairan yang keluar ketika penis ereksi) juga ada sperma.
Di usiamu yang sangat muda
alangkah baiknya kalau Adik menghindari perilaku berisiko. Kalau Adik tetap
memilih melakukan hubungan seksual dengan pacar, teman, dll. lakukanlah dengan
aman. Melakukan hubungan seksual dengan laki-laki yang berganti-ganti berisiko
tinggi tertular HIV dan ada pula risiko kehamilan.
Pilihan ada di tanganmu.
***
Saya mahasiswa jurusan teknik usia saya 23 tahun. Saya melakukan seks dengan 3 wanita. Mantan saya pertama saya melakukan seks sebanyak 1 kali tanpa kondom. Dan mantan saya 2 saya melakukan seks sebanyak 6 kali kadang pake kondom terkadang tidak tpi kebanyakan pake kondom. Dan wanita 3 yaitu PSK baru kali ini saya jajan d luar dan saya melakukan seks pake kondom . Apakah saya sudah tertular hiv??? Saya takut terkena hiv setelah dengar berita2 d luar sana .. Dan saya tidak mau lagi melakukan seks lagi .. Saya mohon penjelasan nya ..
BalasHapus